Selasa, 04 September 2012

Pada Tanggal 4 September 2012,bertempat di Hotel Sanur Sindhu Beach Hotel berlagsung kegiatan sosialisasi perlindungan konsumen dan Peranan Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Acara ini diselenggarakan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Bali.Acara sosialisasi ini dibuka oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Bali Ni Wayan Kusumawathi.SH,.M.Si dan dihadiri oleh kalangan Dinas perindustrian dan perdagangan di seluruh Bali. Dalam kegiatan ini menghadirkan 3 narasumber /Pembahas yaitu,Bapak Tony Yohanes Worek Kepala UPT Metrologi Dinas perindustrian dan Perdagangan Prov.Bali, I Putu Armaya.SH Direktur Lembaga Perlindungan Konsumen Bali,serta NI Komang Lestari SH.,MH Ketua BPSK Kota Denpasar.Menurut Kabid Perdagangan Dalam negeri Disperindag Prov.Bali Drs IB Ardana kegiatan ini diikuti sekitar 30 peserta dari seluruh Bali,yang diikuti oleh kalangan Dinas perdagangan serta unsur pelaku usaha.Pada Kegiatan ini peranan BPSK dan Lembaga Perlindungan KOnsumen Bali harus menjalin kerjasama dalam rangka melindungi konsumen..Tim Redkasi